Select Menu
KABAR TEKNOLOGI GIF


Slider

Travel

Performance

Cute

My Place

Olahraga

Racing

» » Hari ini Pimdekab Dilantik, Warga Harap Digelar Sederhana
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Plantikan Tiga Pimpinan Dewan Perwakilan rakyat Daerah (Foto: Mudrik Kabar)
KABAR, TUTUYAN—Pelantikan tiga pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolmong timur, sedianya Senin (20/10) hari ini. Untuk itu, Warga Boltim, Rusmin Mamonto agar di laksanakan secara sederhana tanpa bermewah-mewah. "Ada baiknya jika pengukuhannya  dilakukan secara sederhana saja, agar tak banyak dana keluar. Kan ini hanya seremonial untuk memenuhi aturan perundang-undangan," kata Mamonto Minggu (19/10) kemarin.

Dikatakannya, pelantikan 20 anggota dewan berbeda dengan pelantikan pimpinan dewan. Sehingg hanya perlu pengukuhan karena sudah jelas menjadi hak partai pemilik suara terbanyak. "Hanya dalam rapat internal dewan dengan dihadiri ketua Pengadilan, dirasa sudah cukup. Toh, komposisi tidak banyak berubah, ketua dan wakil ketua I tetap orang yang sama hanya ketambahan satu wakil ketua saja," beber Rusmin.

Terkait orientasi dewan dimanado dilakukan secara efisien mungkin. Sebab katanya pihak setwan sedang mengagendakan pelaksanaan dihotel di Manado. "Janganlah dilakukan hotel yang biayanya mahal agar seiring dengan keinginan penghematan anggaran oleh pimpinan dewan. Lagipula beberapa anggota dewan petahan sudah tahu tupoksinya," tuturnya.

Dia berharap dewan periode ini bisa mengubah citra buruknya dimata masyarakat dengan mengurangi perjananan dinas keluar daerah. "Perlu diapresiasi karena orientasi tidak dilaksanakan di Jakarta. Diharapkan kedepan tak melakukan perjalanan dinas yang tidak penting dan lebih banyak bersama rakyat," katanya.

Sekretaris Dewan (Sekwan) Boltim, Husain Mamonto mengatakan proses pelantikan akan dilangsungkan secara sederhana. Namun begitu pihaknya tetap mengundang Bupati dan jajaran eksekutif serta tamu lainnya.
"Pelantikan akan dilakukan ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu. Soal biaya yang besar hanya dana makan minum, kita lakukan sederhana," tegasnya. Untuk pelaksanaan orientasi akan dilaksanakan pada 27 Oktober selama 3 hari di salah satu hotel di Manado. "Dewan akan mendapat materi terkait tugas pokok dan fungsi mereka dan materi terkait wawasan nusantara," ucapnya.

Dia mengatakan Surat Keputusan Gubernur nomor 251 tahun 2014 tertanggal 10 Oktober tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Boltim masa jabatan 2014-2019, telah diterima sejak Jumat pekan lalu. Namun pelantikan tertunda karena harus menunggu Bupati Boltim yang berada di Jakarta. "Atas permintaan pimpinan di tunda karena menunggu bupati kembali dulu ke sini," ungkapnya. (Mudrik)

About Unknown

Jalan Kesembuhan Nomor: 06, Pinaesaan, PLAZA MANADO - Sulawesi Utara PO BOX Manado: 8870 "Nomor Tlp/ Fax: 0431- 843075, 082291207363,081244047750." Email : webkabar@gmail.com - kabarmanado@ymail.com.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama