Select Menu
KABAR TEKNOLOGI GIF


Slider

Travel

Performance

Cute

My Place

Olahraga

Racing

» » TPAPD dan TPKD Naik
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Kinerja Aparat Desa Bakal Dievaluasi

Arman Lumoto
KABAR,BOLMUT—Adanya ketambahan Tunjangan Pemerintah Aparat Desa (TPAPD) dan Tunjangan Kinerja Penghasilan Kelembagaan Desa (TPKD) di Bolmut, menjadi bahan pertimbangan tersendiri bagi Dewan Kabupaten (Dekab) Bolmut.

Soalnya, salah satu acuan dan pertimbangan adanya kenaikan tersebut, adalah kinerja para aparat desa dalam melakukan pelayanan, diharapkan bisa optimal.

Hingganya, dengan tunjangan relatif besar itu, harus dibarengi kinerja agar seimbang. Lantaran itu, Dekab Bolmut akan mengevaluasi kinerja semua aparat desa, dalam melayani masyarakat setempat. 

“Evaluasi perlu dilakukan, mengingat TPAPD maupun TPKD di Bolmut mengalami kenaikan yang cukup signifikan. 

Jika masih ada keluhan terhadap kinerja para aparat desa, tentu hal ini akan menjadi bahan pertimbangan,” pungkas wakil Ketua Dekab Bolmut, Arman Lumoto M.PdI.

Menurut dia, kenaikan TPAPD dan TPKD sangat wajar. 

Namun begitu, harus diimbangi dengan kinerja. Apalagi guna peningkatan pelayanan kepada masyarakat serta menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kami berharap dengan adanya kenaikan TPAPD dan TPKD, mampu meningkatkan kinerja dari para aparat desa, dalam melayani masyarakat. 

Sebab salah satu alasan dinaikannya TPAPD dan TPKD, karena terkait adanya keluhan pelayanan, sehingga diharapkan tidak ada lagi keluhan dari warga tentang pelayanan,” harap Lumoto.(Nanang)

About Unknown

Jalan Kesembuhan Nomor: 06, Pinaesaan, PLAZA MANADO - Sulawesi Utara PO BOX Manado: 8870 "Nomor Tlp/ Fax: 0431- 843075, 082291207363,081244047750." Email : webkabar@gmail.com - kabarmanado@ymail.com.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama